Home Beauty Dirikan Sekolah Modeling, Arby Vembria Ingin Kembangkan Talenta Daerah

Dirikan Sekolah Modeling, Arby Vembria Ingin Kembangkan Talenta Daerah

Arby Vembria Modeling School sekolah model profesional tempat kursus sekolah jogja
Arby Vembria | Foto: Dok. Arby Vembria Modeling School

Highlight.ID – Tanpa dukungan pendidikan yang cukup, Arby Vembria memutuskan untuk menekuni dunia hiburan. Berangkat dari tempat asalnya, Yogyakarta, Arby Vembria memberanikan diri untuk ke Jakarta. Baginya, berkarier di industri hiburan Ibu Kota terbilang keras karena hanya orang-orang terpilih yang bisa eksis.

“Jatuh bangun saya alami. Dan, waktu itu akhirnya saya sempat mengikuti beberapa kelas pendukung seperti kelas acting dan segala macam. Ternyata, melalui kegiatan tersebut malah menjadikan wadah bagi saya untuk membuka karier saya ke jenjang berikutnya di industri entertainment, fashion. Baik sebagai aktor, fashion model,” ungkap Arby kepada Highlight.ID.

Fokus sebagai seorang model, Arby pun berkesempatan meneruskan kariernya ke tingkat internasional. “Alhamdulillah, saya mendapatkan kesempatan untuk bekerja di negara-negara besar seperti Singapura, Thailand, Malaysia bahkan hingga ke pusat model dunia, London,” sambungnya.

Baca Juga:
9 Tipe Model Profesional Buat Kamu yang Suka Berpose di Depan Kamera

Memajukan Potensi Daerah

Arby Vembria Modeling School sekolah model profesional tempat kursus sekolah jogja
Arby Vembria Modeling School | Foto: Dok. AVMS

Suatu saat ketika masih berada di Jakarta, Arby mendapatkan saran dari manajer pribadinya agar ia mendirikan sekolah berbekal keterampilan dan pengalaman yang dimilikinya. Namun, ia justru lebih memilih untuk kembali ke Yogyakarta di mana Arby Vembria Modeling School (AVMS) berdiri. Selain di Yogyakarta, AVMS juga membuka sekolah di Semarang.

“Saya melihat peluang, banyak potensi-potensi di Indonesia ini terutama di Jogjakarta dan Jawa Tengah,” kata dia. Memiliki misi untuk ikut memajukan daerah, Arby Vembria mendapatkan dukungan dari para sahabatnya termasuk yang ada di Jakarta. Lewat AVMS, Arby berharap para talenta di Yogyakarta dan Jawa Tengah mampu menembus ke tingkat nasional maupun internasional.

Menurut Arby, siswa siswi AVMS datang dari berbagai daerah. Bahkan, ada yang berasal dari luar negeri seperti Thailand dan Spanyol. “Motivasi mereka ketika ingin belajar di sini bermacam-macam. Ada yang ingin membangun confidence-nya, ada yang ingin mengisi aktivitas liburannya, ada yang benar-benar pengin jadi model, ada yang ingin belajar public speaking atau personal branding. Setiap anak yang tergabung memiliki motivasi masing-masing. Tugas saya sebagai fasilitator, head coach, dan mentor adalah membantu mereka,” ucapnya.

Melatih Keterampilan

Arby Vembria Modeling School tak hanya mengajarkan murid berjalan di catwalk tapi juga memberikan materi-materi pendukung seperti cara berpose di depan kamera, photoshoot, personal branding hingga public speaking. Setiap tahun, Arby memperbarui materi-materi karena industri fashion yang selalu berkembang.

Baca Juga:
7 Pekerjaan di Bidang Fashion yang Menarik untuk Ditekuni

Arby Vembria Modeling School sekolah model profesional tempat kursus sekolah jogja
Arby Vembria Modeling School | Foto: Dok. AVMS

Merebaknya pandemi Covid-19 ikut mengubah proses pembelajaran di AVMS. Murid-murid pun dibekali pula dengan pengembangan media sosial dan pembuatan konten. “Ketika mereka lulus, mereka sudah siap bekerja dan sudah tahu apa yang harus dilakukan,” kata Arby.

Siswa siswi AVMS juga mendapatkan beberapa fasilitas seperti informasi pekerjaan ketika mereka sudah lulus. Selain itu, ada pula fasilitas AVMS agency di mana lulusan dengan kualitas tertentu akan dibina lagi dan diarahkan agar mempunyai karier yang bagus di kancah nasional dan internasional.

AVMS memberikan wadah bagi siswanya untuk bisa berlatih tampil di runway lewat ajang AVMS Fashion Movement. Acara tersebut mengundang sejumlah desainer lokal karena ketiadaan event fesyen selama pandemi. Lewat acara itu pula, para desainer berkesempatan menampilkan karya-karya terbarunya.

“Itu adalah konektivitas yang kami bangun antara model atau murid, alumni dengan desainer. Harapan kami supaya memperkenalkan siswa siswi kami untuk bekerja sama dengan desainer tersebut,” jelasnya. Tak cuma itu, AVMS bekerja sama dengan sejumlah restoran untuk menggelar event.

Arby juga membangun lini bisnis berupa produk kosmetik bernama Beluve Cares. “Itu skincare kami dari AVMS yang memiliki manfaat untuk menjaga kulit para siswa. Kita memang ingin mencukupi itu di mana siswa bisa menjadi model dan merawat kulit mereka melalui produk yang kami keluarkan. Produk-produk itu resmi secara BPOM dan terbukti klinis oleh lab. sudah aman untuk digunakan di kulit.”