
Highlight.ID – Alat kolaborasi video yang penting dalam bisnis dan pendidikan seperti live webinar memudahkan siapapun untuk bertemu tanpa batasan waktu dan tempat. Istilah ‘webinar’ itu sendiri berasal dari kata ‘web’ dan ‘seminar’. Dulu, sebelum teknologi informasi berkembang pesat, seminar dilakukan secara tatap muka dengan memanfaatkan venue seperti aula, ballroom atau ruang rapat.
Namun itu berubah drastis ketika ada berbagai penemuan inovatif yang memungkinkan seminar dilaksanakan secara daring. Alat webinar online yang saat ini sering dipakai salah satunya yakni YouTube Live. Peserta bisa mengikuti webinar melalui PC, laptop bahkan smartphone mereka tanpa harus beranjak keluar dari rumah.
Belakangan, webinar menjadi pilihan banyak perusahaan, lembaga maupun instansi berkat kemampuannya membuat komunikasi waktu nyata dengan berbagai pihak. Siapa saja termasuk guru/dosen, pelajar/mahasiswa, profesional, pebisnis, dan lainnya bisa menggunakan webinar untuk menunjang aktivitas harian. Baik presenter dan peserta bisa berinteraksi langsung di mana pertanyaan dan jawaban bisa disampaikan dengan segera.
Apa itu YouTube Live?
Perangkat streaming YouTube Live memungkinkan pembuat konten berinteraksi dengan pemirsa secara real-time baik lewat video dan obrolan (chat). Saat pengguna melakukan siaran langsung, ini dapat ditampilkan di feed YouTube hasil personalisasi pemirsa.
Baca Juga:
Bikin Konten Video? Ini 8 Perlengkapan untuk Vlogger di YouTube
Ini sangat bergantung pada apakah mereka telah berlangganan kanalmu, menonton atau menyukai video sebelumnya atau berinteraksi dengan konten serupa dengan milikmu. Selain webinar, YouTube Live menawarkan semua jenis konten termasuk vlog, konser musik, video tutorial, kelas online, dan masih banyak lagi.
Diluncurkan secara resmi pada 2011, YouTube Live awalnya hanya tersedia untuk mitra tertentu. Setelah melewati serangkaian pengembangan, YouTube Live kini tersedia untuk semua pengguna desktop dan ponsel pintar. Jika kamu belum pernah memakai YouTube Live untuk webinar maka sekarang saatnya bagimu mempertimbangkan untuk menggunakannya.
Menariknya, kamu juga bisa menghubungkan YouTube dengan platform konferensi video Zoom. Kamu bisa melakukan live streaming Zoom Meetings atau Zoom Webinar di YouTube. Ini memungkinkan peserta untuk bergabung dengan webinar melalui Zoom untuk menonton dan mengomentarinya melalui YouTube.
Selama siaran langsung, antara streaming langsung dan Zoom Meetings yang sebenarnya akan ada penundaan sekitar 20 detik.

Manfaat YouTube Live
1. Mengadakan acara virtual
Kamu bisa menciptakan hype jika kamu memperlakukan streaming video YouTube Live secara virtual. Agar orang merasa penasaran dengan webinar, buat hitungan mundur dan promosi di media sosial. Ini jelas dapat menghemat biaya dan waktu dibandingkan acara tatap muka.
YouTube Live adalah pilihan yang sangat baik untuk menyelenggarakan berbagai event termasuk webinar, peluncuran produk, konferensi, rapat, lokakarya, dan sebagainya. Jumlah audiens yang bisa menghadiri acara secara global akan lebih banyak.
2. Berinteraksi dengan audiens secara real-time
Livestreaming di YouTube memungkinkan perusahaan/organisasimu secara real-time terhubung dengan komunitas online. Audiens dapat memberikan masukan dan komentar sementara di sisi lain, penyelenggara bisa memberikan respon kepada mereka. Mengadakan diskusi dua arah dengan audiens membantumu membangun koneksi yang lebih intens dan kuat dengan mereka.
Diskusi dan sesi tanya-jawab adalah bagian penting dari acara interaktif yang bisa kamu wujudkan lewat YouTube Live. Kamu bisa memberikan kesempatan pada penonton untuk nenyampaikan pertanyaan. Selanjutnya, panelis bisa memberikan tanggapan atau jawaban secara instan.
Baca Juga:
Manfaat & Cara Maksimallkan YouTube untuk Penjualan Online
Ini mendorong partisipasi aktif penonton yang dapat mengarahkan pada pembahasan yang lebih dalam atau pemecahan masalah. Jawaban instan pada live webinar memberikan kesan yang lebih pribadi daripada melalui telepon, email atau panggilan telepon di lain waktu.
4. Mendekatkan dengan audiens
Ada ribuan video yang diunggah di YouTube termasuk video berdurasi pendek kurang dari 1 menit yang disebut dengan Shorts. Pada saat yang bersamaan, pengguna YouTube semakin bertambah setiap harinya. Ini berarti, banyak pengguna YouTube yang dapat menjadi target pasarmu.
Setiap livestreaming yang kamu buat akan otomatis tersimpan di YouTube dalam bentuk video tanpa kamu harus mengunggahnya kembali. Dengan demikian, mereka yang tidak menontonnya secara langsung masih dapat melihat acara.
Langkah Buat Acara Online di YouTube Live
Untuk menyelenggarakan webinar online via YouTube Live, pertama-tama kamu harus memiliki channel YouTube terlebih dahulu. Jika kamu telah memiliki akun Gmail, kamu sudah mempunyai akses ke YouTube dan membuat channel.
Jangan lupa pula untuk mempersiapkan segala perlengkapan pendukung live webinar. Pastikan bahwa pembawa acara (host), panelis, dan moderator sudah mempersiapkan diri dengan baik. Kamu juga harus memperhatikan Pedoman Komunitas dan Persyaratan Layanan YouTube agar konten livestreaming aman. Kegagalan untuk mematuhinya bisa mengakibatkan penghapusan konten dan teguran pada kanal YouTube.
1. Aktifkan fitur livestreaming
Untuk melakukan siaran langsung, kamu perlu mengaktifkan fitur livestreaming pada perangkatmu.
Web browser
- Buka YouTube pada browser,
- Klik simbol Create di bagian atas,
- Klik Go Live,
- Verifikasi channel-mu (jika belum melakukannya),
- Tunggu hingga livestreaming aktif.
Smartphone
- Buka aplikasi YouTube,
- Klik simbol Create di bagian bawah,
- Klik Go Live,
- Tunggu hingga livestreaming aktif.
Catatan: Channel-mu harus mencapai setidaknya 1.000 subscibers untuk mengaktifkan livestreaming pada perangkat mobile. Proses pengaktifan livestreaming bisa memakan waktu hingga 24 jam.
2. Pilih jenis siaran
Kamu perlu memilih satu dari tiga opsi siaran yang berbeda untuk melakukan livestreaming.
- Mobile. Untuk melakukan siaran langsung, kamu memerlukan kanal YouTube terverifikasi dengan minimal 1.000 subscribers.
- Webcam. Kamu hanya memerlukan komputer dan webcam. Opsi ini cocok untuk livestreaming sederhana tanpa memerlukan banyak sumber daya.
- Encoder. Opsi ini untukmu yang menggunakan beberapa perangkat untuk livestreaming seperti kamera, mikrofon, dan perangkat keras lainnya.
Baca Juga:
5 Manfaat Live Streaming bagi Content Creator & Pemilik Bisnis
3. Pilih judul, thumbnail, dan deskripsi
Agar orang tertarik menonton webinar, buat judul yang menarik, menggugah rasa penasaran mereka. Gunakan kata kunci (keywords) yang tepat pada judul agar muncul di hasil pencarian. Lalu, buat thumbnail kustom yang bagus dengan ukuran 1280×720 piksel.
Seperti halnya judul, deskripsi livestream juga perlu menyertakan keywords. Ini berguna agar ia mampu tampil di urutan teratas hasil pencarian. Tambahkan pula informasi lain yang relevan untuk membantu audiens memahami acara. Kamu juga bisa meminta audiens untuk melakukan sesuatu (call to action) seperti mengunjungi media sosial atau website.
4. Mulai livestreaming
Setelah semuanya sudsh siap, kini saatnya kamu meluncurkan siaran langsung.
Smartphone
- Buka aplikasi YouTube,
- Klik Create > Go Live di bagian tengah bawah,
- Klik More untuk menjadwalkan siaran untuk nanti dan mengatur batasan usia, monetisasi, live chat, dan lainnya,
- Klik Create channel > Share screen untuk membagikan layar,
- Klik Go Live untuk memulai siaran,
- Klik Finish jika sudah selesai siaran.
Komputer
- Masuk ke akun YouTube di browser,
- Klik Create > Go Live di bagian kanan atas,
- Pilih Webcam dari kiri,
- Tambahkan judul dan deskripsi serta pengaturan privasi,
- Pilih More options > Advanced untuk pengaturan tambahan,
- Klik Next untuk membuat thumbnail dengan kamera,
- Klik Go Live untuk mulai siaran,
- Klik Edit untuk pengaturan tags, privasi, dan lainnya,
- Klik End Stream di bagian bawah untuk mengakhiri livestreaming.
Encoder
- Masuk ke akun YouTube,
- Klik Create > Go Live,
- Klik Stream > Create Stream,
- Pasang encoder,
- Sambungkan perangkat keras tambahan seperti kamera dan mikrofon,
- Sambungkan encoder dengan memasukkan URL server YouTube Live dan stream key,
- Mulai siaran
Untuk mendukung siaran langsung, kamu bisa menggunakan berbagai fitur YouTube Live seperti highlights, video premiere, analitik, trailer, dan lainnya.