Home Beauty Bareng Maudy Ayunda, Pond’s Rilis Skin Care Berbahan Buah-buahan

Bareng Maudy Ayunda, Pond’s Rilis Skin Care Berbahan Buah-buahan

produk perawatan kulit wajah skin care merek branded lokal ponds luar manfaat kegunaan kolaborasi maudy ayunda artis selebriti varian launching rilis bahan buah-buahan terbaru
IG/@maudyayunda

Highlight.ID – Buah-buahan yang mengandung banyak vitamin dan mineral selain untuk dikonsumsi juga dapat dimanfaatkan untuk produk perawatan kulit. Hal itu disampaikan oleh Maudy Ayunda, aktris sekaligus penyanyi dalam peluncuran Pond’s x Maudy Ayunda.

Menurut Maudy, perempuan Indonesia memiliki kebutuhan yang berbeda untuk kulit mereka namun memiliki tujuan yang sama agar kulitnya cerah dan berkilau. Maudy sendiri dipilih sebagai Brand Ambassador Pond’s Indonesia karena mewakiliki perempuan milenial yang inspirastif dan dekat dengan anak muda.

Amaryllis Esti Wijono, Head of Marketing Face Care Unilever Indonesia menjelaskan bahwa kolaborasi tersebut bertujuan untuk mendapatkan insight yang lebih baik dan mendekatkan diri dengan audiens. Ia menambahkan, “Kebutuhan kulit wanita Indonesia berbeda-beda, jadi kita ingin menjawab kebutuhan wanita Indonesia dan merepresentasikan kepribadian wanita yang berbeda pula”.

Menurut Amarylis, Pond’s selama puluhan tahun tak hanya berupaya memahami kebutuhan kulit perempuan Indonesia tapi juga memahami pentingya perempuan muda untuk meningkatkan potensi yang dimilikinya. Amarylis menjelaskan bahwa Pond’s memberikan ruang bagi perempuan muda untuk terlibat langsung dalam proses pembuatan produk perawatan kulit wajah lewat kolaborasi dengan Maudy Ayunda. Ia pun berharap Pond’s mampu menginspirasi terciptanya kolaborasi-kolaborasi dengan perempuan Indonesia di masa depan.

Maudy Ayunda yang juga merupakan Brand Ambassador Pond’s Indonesia, terlibat langsung dalam proses pembuatan produk mulai dari brainstorming produk, pemilihan bahan, tampilan desain kemasan hingga tahap akhir produk. Produk Pond’s x Maudy Ayunda terdiri dari tiga varian yakni Brightening Watermelon, Lemon Glow, dan Exfoliating Kiwi yang masing-masing disesuaikan degan jenis dan kondisi kult.

Baca Juga: POND’S Rilis Instabright Tone Up Cream untuk Tampilan Wajah yang Natural

produk perawatan kulit wajah skin care merek branded lokal ponds luar manfaat kegunaan kolaborasi maudy ayunda artis selebriti varian launching rilis bahan buah-buahan terbaru
IG/@pondsindonesia

Tentang kolaborasinya dengan Pond’s, Maudy mengaku sangat senang dan bangga karena diberdayakan untuk membuat sesuatu sebagai wanita Indonesia. Bagi Maudy, ini seperti babak baru, berkolaborasi dengan merek skin care untuk pertama kalinya.

Brightening Watermelon merupakan facial foam yang berbahan dasar buah semangka dan memberikan efek mencerahkan (brightening), melembabkan (hydrating), dan menutrisi kulit. Produk yang mengadung moisture balancing formula ini cocok untuk wanita yang memiliki kulit kering dan kusam.

Lalu, ada Exfoliating Kiwi, facial foam yang berfungsi mencerahkan dan deep cleansing yang diperuntukkan bagi mereka yang aktif di luar ruangan. Exfoliating Kiwi memiliki purifying natural scrub yang bermanfaat untuk mengangkat sel kulit mati sehingga kulit wajah menjadi lebih cerah. Sementara itu, Lemon Glow memiliki kandungan alami buah lemon dalam facial foam yang berguna untuk membersihkan minyak berlebih di wajah. Lemon Glow dengan kandungan antioxidant lemon extract juga bisa memberikan efek instant glow yang sesuai untuk pemilik kulit berminyak.

Kemasan produk Pond’s x Maudy Ayunda yang warna warni dan berkesan ceria merepresentasikan generasi milenial yang dinamis dan penuh semangat. Pond’s x Maudy Ayunda ini dijual secara terbatas selama bulan Oktober 2018 hingga Januari 2019.