Home Tips Career Rachel Vennya Lepas Hijab Bikin Netizen Kecewa, Apa Alasannya?

Rachel Vennya Lepas Hijab Bikin Netizen Kecewa, Apa Alasannya?

Rachel Vennya lepas hijab kenapa
Rachel Vennya | Foto; Instagram/@rachelvennya

Highlight.ID – Beberapa hari lalu, Rachel Vennya mem-posting sebuah gambar ketika ia sedang berpelukan bersama ibunda tercintanya di tempat tidur. Satu hal yang cukup menyita perhatian dalam gambar itu, Vennya tidak mengenakan hijab seperti pada beberapa unggahan sebelumnya.

Kejadian ini sontak membuat warganet sangat heran. Pasalnya, selebgram yang merupakan istri dari Niko Al Hakim tersebut  sebelumnya dianggap telah ‘hijrah’ dengan mengenakan hijab di setiap kesempatan.  Hingga saat ini, belum diketahui secara pasti apakah Vennya melepas hijab hanya untuk sementara waktu atau seterusnya.

Ketika mengunggah foto bersama ibunya, Vennya mematikan kolom komentar, kemungkinan untuk menghindar dari cercaan. Namun belakangan diketahui bahwa Vennya telah mengaktifkan kolom komentar sehingga warganet bisa memberikan reaksinya yang sangat beragam.

Sebagian dari mereka mengungkapkan kekecewaan atas tindakan Vennya. Ada yang merasa sedih karena Vennya tidak sesuai dengan ekspektasi mereka dan ada pula yang mempertanyakan keputusan sang influencer. Meski demikian, tak sedikit yang justru menghargai keputusan Vennya, memberikannya semangat dan dukungan. Berikut beberapa tanggapan pengguna Instagram yang merasa sedih dan kecewa:

@syabilauna: “Ngerasa sedih liat Buna lepas hijab”,

@ dindaismi: “samaa sedih banget. Tp kita sadar . Kita mah apa atuh. Siapa kita ya kan”,

@anggelina53: “‘sakit hati”,

@ilyas_afikri: “Engga, ga cantik lepas hijab enggak!

@arienata_: “Kenapa ga pake jilbab bunaa?”

Baca Juga:
Lika Liku Perjalanan Rohani Perempuan Muslimah untuk Berhijrah

Rachel Vennya lepas hijab kenapa
Rachel Vennya | Foto; Instagram/@rachelvennya

Menanggapi reaksi netizen yang merasa kecewa, Vennya berusaha melakukan pembelaan diri. Vennya sadar bahwa dirinya tidak selalu sesuai dengan kemauan orang-orang agar tetap memakai hijab. Ia pun berharap agar mereka tidak menaruh ekspektasi yang terlalu tinggi padanya.

Baca Juga:
Rachel Vennya: Menjadi Influencer untuk Melakukan Kebaikan

“Yang follow aku dari zaman bahula, ngikutin perjalanan aku dari nol, yang sayang sama aku tulus tanpa embel-embel apapun, aku selalu bilang jangan berekspektasi tinggi sama siapapun termasuk aku, karena aku bisa saja mengecewakan kalian,” Vennya menuliskan di Instagram Story-nya.

Merasa dirinya bukanlah manusia sempurna, Vennya mengaku kalau mempunyai kesalahan dan sisi gelap seperti halnya orang lain. “I have my flaws, i make mistakes, and everybody has their dark secret, i love you all so much,” tambahnya.

Cewek yang akrap disapa Buna ini meminta mereka yang kecewa untuk meng-unfollow atau memblokir akun Instagram-nya. “Dan untuk yang benci, nggak suka, kecewa, atau apapun itu, lebih baik block/unfollow aku ya biar kalian juga tenang hidupnya.”

Meski mendapat cibiran, Vennya berupaya untuk tetap tegar dan optimis. “Always spread love, show respect and act kind. Thank you to all my e-friends that always stick with me, even when the world against me, you know who you are,” sambungnya.