
Highlight.ID – Aktivitas belanja tak harus pergi jauh-jauh ke pusat perbelanjaan atau supermarket. Sekarang, kamu cukup duduk manis di depan laptop atau lewat gadget kesayangan bisa belanja lewat internet sepuasnya. Yang kamu butuhkan hanya koneksi internet untuk mengakses online shop, dan tentunya duit yang cukup untuk berbelanja.
Produk-produk baru yang terpajang di online shop seperti handphone model terbaru, laptop super canggih, pakaian fashion branded pria dan wanita, mobil baru maupun bekas, tiket pesawat murah, booking kamar hotel harga diskon atau barang-barang elektronik membuat orang gatal untuk membelanjakan uangnya.
Kelebihan berbelanja online yaitu kamu bisa melihat banyak pilihan produk-produk bagus yang ditawarkan oleh online shop. Apalagi jika kamu mengakses situs e-commerce atau marketplace populer yang memajang ribuan produk dari berbagai online shop terpercaya, rasanya seperti jalan-jalan di mall.
Belum lagi kalau online shop memberikan iming-iming harga murah lewat voucher diskon atau kupon promo. Dengan harga promo yang ditawarkan online shop, orang bisa membeli barang bagus dengan harga miring. Tentunya, itu sangat menggoda setiap orang terutama mereka yang gila belanja.
Baca Juga: 9 Aplikasi Online Shop Favorit Tempat Belanja Produk-produk Fashion
Kebiasaan berbelanja online sepertinya sudah menjadi trend di era teknologi informasi seperti sekarang. Itu terlihat dari ekspansi situs-situs e-commerce luar negeri yang mulai menjamah pasar Indonesia. Bagi konsumen, hal itu menguntungkan karena mereka mempunyai banyak pilihan. Meski demikian, kita harus tetap waspada terhadap online shop agar tidak menjadi korban penipuan.
Cara Bertransaksi Jual/Beli yang Aman Lewat Internet
Bagaimana cara belanja online yang aman? Banyaknya toko online baik lewat website maupun media sosial membuat modus-modus penipuan semakin beragam dan sulit terdeteksi. Jika hal itu tidak diantisipasi, bukannya barang pesanan yang sampai di alamat tujuan, malah yang terjadi duit melayang. Nah, berikut ini tips-tips yang bisa dilakukan sebelum kamu berbelanja online.
1. Periksa reputasi toko online
Eits, jangan buru-buru belanja online, sebelum kamu mengenal reputasi online shop. Kemudahan yang diberikan oleh pengembang website dan media sosial, membuat siapa saja bisa membuka toko online dengan sangat mudah. Termasuk mereka para penipu ulung yang sengaja membuka online shop untuk menjerat mangsanya.
Oleh karena itu, kamu harus yakin bahwa online shop tempat kamu berbelanja aman. Periksa apakah online shop milik perorangan atau perusahaan besar. Jika online shop itu milik perorangan, kamu harus mengenal dulu reputasi penjual dari pembeli lain yang pernah berbelanja. Biar lebih aman, kamu bisa berbelanja di toko online yang dikelola oleh perusahaan atau perorangan yang telah dikenal reputasinya.
Baca Juga: 7 Aplikasi Ini Permudah Kamu Memesan Tiket Pesawat dan Kereta Api
2. Pahami syarat dan ketentuan yang berlaku
Hal lain yang perlu kamu perhatikan, yaitu tentang syarat dan ketentuan yang diberlakukan oleh online shop. Masing-masing toko online tentu memiliki syarat dan ketentuan yang berbeda-beda. Untuk itu, kamu perlu membaca dan memahami syarat dan ketentuan tersebut agar tidak kecewa nantinya.
3. Teliti sebelum melakukan pembelian
Sebelum memesan barang, sebaiknya kamu membaca deskripsi produk secara detail terlebih dahulu. Misalnya, kamu mau beli sepatu sneakers baru, periksa apakah model, warna, dan ukuran sepatu sudah sesuai atau belum.
4. Baca testimoni yang disampaikan oleh pembeli lain
Pengalaman orang membeli di online shop atau disebut dengan testimoni sangat membantu calon pembeli. Dari membaca testimoni, kamu bisa menilai apakah pelayanan dan produk yang dijual oleh online shop itu bagus atau tidak. Testimoni pembeli yang positif tentu bisa mendongkrak reputasi online shop dan meningkatkan kepercayaan calon pembeli lainnya.
5. Sistem pembayaran yang lengkap dan mudah
Online shop terpercaya umumnya menyediakan sistem pembayaran yang lengkap dan mudah. Misalnya, kamu bisa berbelanja online lalu membayar lewat berbagai macam bank, kartu kredit, atau PayPal. Selain itu, ada juga online shop yang menerima pembayaran di tempat alias cash on delivery (COD).
6. Manfaatkan situs e-commerce/marketplace
Situs e-commerce atau marketplace populer menampilkan berbagai macam online shop terpercaya dalam satu tempat. Hal itu tentunya sangat memudahkan pembeli karena mereka mempunyai banyak pilihan. Selain itu, situs-situs tersebut memiliki mekanisme sendiri untuk mencegah kasus penipuan. Salah satu caranya, yaitu dengan memberikan review dan rating pada pemilik online shop. Dari rating dan review tersebut, kamu bisa menilai sendiri apakah online shop itu layak dipercaya atau tidak.
Baca Juga: 9 Online Shop Favorit yang Menjual Fashion Brand Indonesia Untuk Cewek

7. Periksa apakah ada garansi pengembalian produk
Hal ini juga perlu diperhatikan, yaitu garansi pengembalian produk apabila barang order-an tidak sesuai harapan. Online shop terpercaya biasanya memberikan jaminan pengembalian produk jika konsumen tidak puas. Tak hanya itu, mereka juga mau mengembalikan uang hasil pesanan kamu.
8. Manfaatkan situs voucher diskon
Kehadiran situs voucher diskon sangat membantu pembeli dalam mendapatkan produk-produk baru dengan harga murah. Berbelanja online di situs voucher, kamu bisa menghemat pengeluaran karena ada banyak promo-promo maupun deals-deals menarik yang selalu update tiap harinya.
9. Periksa harga total pembelian produk
Jangan tergesa-gesa melakukan pembayaran sebelum kamu mengetahui harga total pembelian. Periksa dulu, apakah harga sudah sesuai dengan jumlah barang termasuk diskon yang diberikan (jika ada), dan biaya pengiriman.
10. Tidak tergoda oleh rayuan harga murah
Rayuan harga murah yang dijanjikan online shop memang membuat banyak orang mudah tergoda. Jangan mudah terpancing harga murah jika kamu tidak mau rugi. Periksa dulu, apakah harga yang ditawarkan sudah sesuai dengan harga pasaran. Ada banyak kasus, online shop sengaja menaikkan harga pokok sebelum memberikan diskon untuk mendapatkan keuntungan lebih. Selain itu, harga murah juga tidak menjamin bahwa barang berkualitas bagus.
11. Jaga keamanan (privacy) informasi pribadi kamu
Untuk menjaga keamanan, kamu tidak perlu memberitahukan hal-hal yang sifatnya rahasia pada orang lain. Misalnya nomor rekening bank, nomor kartu kredit, password e-mail, dan nomor pin ATM. Hal itu untuk menghindari pembobolan rekening bank atau kartu kredit yang disalahgunakan oleh pihak lain.
12. Simpan bukti transaksi dan minta nomor resi pengiriman
Ini penting kamu lakukan, yaitu menyimpan bukti transaksi pembelanjaan online. Jika kamu membayar lewat ATM atau bank, simpan struk transfer atau simpan bukti transaksi di e-mail jika kamu membayar lewat kartu kredit. Hal itu untuk mengantisipasi apabila barang pesanan belum sampai atau telah tiba namun tidak sesuai harapan. Selain itu, kamu kudu meminta nomor resi pengiriman pada online shop sebagai bukti bahwa barang telah dikirim.
Berbelanja lewat online shop menjadi kegemaran tersendiri bagi sebagian orang. Dengan memperhatikan tips-tips di atas, maka aktivitas belanja online pun menjadi lebih aman.