Home Lifestyle Entertainment Jellyfish Sphere: Wahana Baru SeaWorld Ancol dengan Ribuan Ubur-ubur

Jellyfish Sphere: Wahana Baru SeaWorld Ancol dengan Ribuan Ubur-ubur

wahana permainan terbaru taman impian jaya ancol seaworld ikan jelly fish ubur-ubur bagus berapa harga tiket masuk htm liburan jam buka atraksi tempat wisata
Foto: IG/@seaworld.ancol

Highlight.ID – Berwisata di SeaWorld Ancol semakin seru dengan hadirnya wahana baru yang menampilkan 1.000 ekor ubur-ubur dari 5 jenis berbeda. Kelima jenis ubur-ubur yakni spotted jellyfish, sea nettle, blubber jellyfish, upside-down jellyfish, dan moon jellyfish.

Wahana terbaru Ancol yang bernama Jellyfish Sphere yang diresmikan pada Selasa (18/12/2018) ini tak lepas dari kemunculan ubur-ubur di Pantai Ancol beberapa waktu lalu, tepatnya bulan Oktober 2018. Vice President (VP) SeaWorld Ancol, Rika Sudranto memaparkan, fenomena blooming ubur-ubur di Pantai Ancol yang sempat menghebohkan kini hadir dengan lebih anggun dan eksotik di dalam akuarium SeaWorld Ancol.

Menurut Rika, kehadiran wahana baru dengan 10 akuarium ini dapat memuaskan rasa ingin tahu masyarakat tentang ubur-ubur. Lewat wahana ini pula, wisatawan yang datang dapat melihat ubur-ubur secara langsung tanpa harus jauh-jauh datang ke Kalimantan, Papua, Sulawesi atau Nusa Tenggara.

Akuarium-akuarium tersebut yaitu berjenis akuarium kriesel, semi kriesel, dan silinder yang memiliki sistem yang berbeda dengan akuarium pada umumnya. Rika menjelaskan bahwa akuarium memiliki arus berputar untuk membuat ubur-ubur tidak akan terjebak pada sudut akuarium, tetapi berenang di dalam akuarium.

Untuk mempercantik tampilan, akuarium dihiasi dengan lampu warna warni yang mengenai tubuh ubur-ubur. Sehingga ubur-ubur yang hampir transparan tersebut membiaskan cahaya yang dipaparkan kepadanya.

Menariknya lagi, Jellyfish Sphere menerapkan konsep glowing in the dark sehingga cahaya warna warni yang disorotkan akan terlihat di sudut-sudut ruangan. Menurut Rika, moon jellyfish yang 99 persen terdiri dari air terlihat transparan dan menjadi daya tarik utama wahana itu.

SeaWorld menghadirkan pula akuarium betemakan polusi sampah plastik di laut. Tujuannya untuk mengampanyekan pengurangan penggunaan kemasan plastik. Latar belakang dari kampanye tersebut yakni ikan dan penyu seringkali mengira platik sebagai ubur-ubur sehingga mengakibatkan kematian.

Budi daya Ubur-ubur

Rika mengatakan bahwa pihaknya akan membudiyakan dua jenis ubur-ubur asal Indonesia, yakni blubber jellyfish (Catostylus townsendi) dan moon jellyfish (Aurelia Aurita). Kedua jenis ubur-ubur tersebut mulai dibudidayakan mulai awal bulan Januari 2019. Adapun tempat pembudidayaan ubur-ubur mengambil lokasi di area karantina SeaWorld Ancol.

“Secara konstruksi kita sudah jadi semua, tetapi nanti kita sedang mengirim orang untuk belajar. Jadi kami sudah menyediakan SDM untuk mempelajari bagaimana perkembangan ubur-ubur,” ujar Rika dikutip dari Kompas.com.

Menurut Rika, negara yang telah membudidayakan ubur-ubur yaitu Hong Kong dan China. Untuk itu, pihaknya akan menjajaki kemungkinan kerja sama dan membuat nota kesepahaman (MoU) dengan negara-negara tersebut. Tujuan dari pembudidayaan ubur-ubur ini yakni untuk melestarikan biota laut.