Home Lifestyle Culture Wahana Permainan di Bukit Sekipan Berpadu dengan Pemandangan Alam

Wahana Permainan di Bukit Sekipan Berpadu dengan Pemandangan Alam

Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu Karanganyar wahana permainan jam buka harga tiket masuk
Wisata Bukit Sekipan, Karanganyar | Foto: Dok. Highlight.ID

Highlight.ID – Pernahkah terbayang dalam pikiranmu kalo kapal Titanic terdampar di Indonesia? Memang, kapal Titanic yang kalian lihat kali ini bukanlah kapal sungguhan yang ditampilkan di film-film melainkan salah satu wahana wisata Bukit Sekipan yang terletak di kawasan Tawangmangu, Karanganyar, Jawa Tengah. Berada di atas wahana Kapal Titanic, pengunjung bisa menyaksikan panorama Bukit Sekipan dari ketinggian.

Dari situlah, kamu bisa mengambil foto terbagus dengan sudut yang diinginkan. Terdapat anak tangga spiral di bagian ujung untuk naik maupun turun. Di dalam wahana Kapal Titanic, terdapat pula tempat penginapan yang disediakan untuk keluarga. Selain tempat tidur, terdapat pula dapur untuk menyiapkan makanan dan minuman.

Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu Karanganyar wahana permainan jam buka harga tiket masuk
Wisata Bukit Sekipan, Karanganyar | Foto: Dok. Highlight.ID

Bukit Sekipan juga menawarkan tempat penginapan lainnya seperti Wisma Small Room, Tipe Connecting Room, Tipe Pavillion Room, Cottage Jepang, dan Villa. Harganya pun bervariasi mulai dari Rp350 ribu hingga Rp1,4 juta per malam.

Selain wahana Kapal Titanic, terdapat pula wahana Kampung Halloween yang menjadi ikon utama Bukit Sekipan. Keberadaan Kampung Haloween memudahkan para pengunjung untuk mencari lokasi tempat wisata yang dikembangkan sejak tahun 2015 tersebut. Seperti namanya, wahana rumah hantu tersebut menghadirkan suasana horor yang membuat wisatawan penasaran.

Krisna selaku karyawan Bukit Sekipan menerangkan bahwa objek wisata itu ada berkat inisiatif dari Joko Sutrisno. Dulunya, kawasan tersebut merupakan lahan kosong atau lapangan sebelum akhirnya dikembangkan menjadi salah satu tempat wisata yang layak dikunjungi. Terdapat beragam wahana permainan termasuk.Taman Lampion atau Bukit Sekipan Night (BNS). Perlu diketahui, Taman Lampion di Bukit Sekipan hanya buka pada hari Sabtu malam hari.

Wisata Bukit Sekipan Tawangmangu Karanganyar wahana permainan jam buka harga tiket masuk
Wisata Bukit Sekipan, Karanganyar | Foto: Dok. Highlight.ID

“Tiket masuknya itu ada 2 tipe, yang pertama reguler dan yang kedua itu terusan. Untuk tipe reguler, per orangnya 50 ribu (rupiah). Fasilitas sudah dapat spot selfie semuanya kayak Miniatur Dunia kemudian Rumah Terbalik, Rumah Kaca kemudian ada Goa Hantu, Waterboom juga,” kata Krisna kepada Highlight.ID.

“Yang kedua, tiket (Rp)100 ribu per orang itu plus termasuk wahana permainan di dalam seperti monorail, bombom car, roller coaster, kursi terbang, dan sebagainya,” tambahnya. Menurutnya, tiket terusan lebih murah daripada harus membeli tiket reguler karena tidak perlu membayar lagi untuk beberapa wahana permainan.

Bukit Sekipan yang berada di kaki Gunung Lawu memang memadukan suasana wisata buatan yang dipadukan dengan wisata alam. Selain wahana permainan dan fasilitas yanga ada, deretan bukit dengan hawa yang dingin dan sejuk menjadi daya tarik yang memancing travelers untuk datang.